![]() |
Misharti Terima Kunjungan Satker Pelaksanaan Prasarana Strategis Dirjen Prasarana Strategis Kementerian PU. |
Kampar - Pemerintah Kabupaten Kampar sangat Komit untuk menyukseskan Program Strategis Nasional Sekolah Rakyat (SR) yang menjadi salah satu program Pemerintah Republik Indonesia dibawah kepemimpinan Prabowo Subianto. (09/07)
Pemerintah Kabupaten Kampar telah menyiapkan beberapa lokasi pilihan yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan Pendidikan Sekolah Rakyat diantaranya SMK PGRI Bangkinang dan Balai Latihan Kerja (BLK) namun dari peninjauan ini kita melihat SMK PGRI ini sudah lengkap dan memiliki sarana dan prasarana yang sudah lengkap dan ini merupakan lokasi sementara menjelang lokasi Defenitif sudah kita bangun.
Demikian dikatakan oleh Wakil Bupati Kampar, Misharti saat menerima kunjungan dari Satuan Kerja Pelaksanaan Prasarana Strategis Dirjen Prasarana Strategis Kementerian PU yang diadakan di Ruang Wakil Bupati Kampar.
Pada kesempatan tersebut Wakil Bupati Kampar didampingi oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Kampar Hambali, Asisten Ekonomi Administrasi Pembangunan, Suhermi, Sekretaris Dinas Perindustrian dan Ketenagakerjaan Kabupaten Kampar Sasminedi Saleh, mewakili Inspektorat dan Dinas SOSIAL dan Helky dari Pelaksana PKH Kabupaten Kampar.
Sementara itu dari Satker Pelaksanaan Prasarana Strategis Dirjen Prasarana Strategis Kementerian PU dipimpin langsung oleh Kepala Satker Muhammad Yudi Prasetya yang didampingi oleh Nurhidayat Nugroho (PPK), Hendri Candranata ( Staf Teknik), Syafri Utami Lubis (Protokol), Muhammad Fazlan Nur Ramadhaniel (Publikasi), Habibul Fikri dan Rafi Pandu.
Dikatakan Wakil Bupati Kampar "Pemkab Kampar sangat Komit untuk menyukseskan pendidikan Sekolah Rakyat di Kabupaten Kampar, Apalagi ini merupakan Program Strategis Nasional yang akan menampung pelajar dari masyarakat yang kurang mampu dan miskin, ini sangat membantu masyarakat Kabupaten Kampar",katanya. (Adv)